Mencapai Tubuh Ideal dan Diet Seimbang

Mencapai Tubuh Ideal dan Diet Seimbang ~ Halo Wanita.  Setiap wanita mempunyai impian memiliki tubuh ideal.  Untuk mewujudkannya dalam praktik, kita harus mengerti gaya hidup sehat.
Mencapai Tubuh Ideal dan Diet Seimbang
Apa yang dimaksud dengan diet seimbang? 
Diet seimbang adalah diet dengan komposisi makanan yang seimbang mengikuti pedoman gizi seimbang yang dianjurkan sesuai di Indonesia.  Contoh komposisinya adalah: karbohidrat 50-60%, protein 10-20%, dan lemak 20-30% dari total kalori oleh orang dewasa yang disesuaikan dengan aktivitas sehari-hari.

Bagaimanakah cara mencapai tubuh ideal?
Untuk mengetahui tubuh ideal bisa dengan rumus Berat Badan Ideal, yaitu: 

Berat Badan Ideal = Tubuh Tinggi Badan (TB) cm - 100 - 10% (TB-100)

Apabila saat ini melebihi berat badan ideal, maka perlu pembatasan jumlah kalori dengan tujuan penurunan berat badan secara alami 1/2 s/d 1 kg per minggu. Membatasi kalori bisa dilakukan dengan membatasi konsumsi gorengan atau mengganti kebiasaan tersebut dengan makanan buah-buahan atau sayuran. Hentikan kebiasaan ngemil.  Cara terbaik adalah membatasi jumlah makanan dan olah raga teratur.

Sebaliknya, bila saat ini berat badan anda kurang atau di bawah berat badan ideal, maka anda harus menambah porsi makan secara teratur agar dapat menambah berat badan 1/2 s/d 1 kg per minggu.  Caranya dengan mengkonsumsi roti, snack atau kue pada pukul 10 pagi, pukul 4 sore, dan malam sebelum tidur.

Untuk mengetahui 12  Daftar Bahan Makanan Sehat [Klik Disini]. Bagaimana?Mudah bukan?

Comments

Post a Comment

Terima Kasih Komentar yang Diberikan [No SPAM, No PORN, No JUDI]

Popular posts from this blog

Menu Sahur dan Buka Puasa untuk 30 Hari

Bolu Zebra Cocok Untuk Lebaran

Sisi Negatif Ibu Zaman Now